Haeinsa

Haeinsa Janggyeong Panjeon, perpustakaan Tripitaka Koreana
Situs Warisan Dunia UNESCO
KriteriaKultural: iv, vi
Nomor identifikasi737
Pengukuhan1995 (Ke-19)
Korean name
Hangul
해인사
Hanja
海印寺
Alih AksaraHaeinsa
McCune–ReischauerHaeinsa

Haeinsa atau Kuil Haein adalah kuil Buddha utama dari sekte Jogye di Korea Selatan dan menyimpan Tripitaka Koreana, cetakan Tripitaka kayu yang berjumlah 81.258 pres kayu sejak tahun 1398.[1] Sebagai salah satu Tiga Kuil Mustika, Haeinsa melambangkan Dharma.

Haeinsa dan perpustakaan untuk pres kayu Tipitaka Koreana, dimasukkan oleh UNESCO sebagai bagian dari Situs Warisan Dunia pada tahun 1995, sementara Tripitaka Koreana secara khusus dihargai sebagai Memory of the World Register (Warisan Pustaka Dunia) pada tahun 2007.

Haeinsa terletak di puncak Gunung Gaya, provinsi Gyeongsang Selatan. Sampai meninggalnya ia pada tahun 1993, biksu Seongcheol yang berpengaruh dalam perkembangan Buddhisme di Korea tinggal di sini.

Sejarah pembangunan Haeinsa dimulai tahun 802 pada masa kerajaan Silla. Menurut legenda, dua orang biksu yang kembali dari Tiongkok, Suneung dan Ijeong berhasil menyembuhkan penyakit permaisuri Raja Aejang.[1] Sebagai rasa syukur kepada Buddha, raja membangun kuil ini.

Komplek kuil direnovasi beberapa kali tahun 900-an, 1488, 1622, dan 1644. Hirang, biksu kepala Haeinsa, mendapat bantuan dari Raja Taejo untuk melakukan renovasi pada zaman Goryeo. Haeinsa terbakar pada tahun 1817 dan aula utama dibangun lagi tahun 1818.[1] Pada renovasi tahun 1964 ditemukan jubah Raja Gwanghaegun yang melakukan renovasi pada tahun 1622.

Aula utama, Daejeokkwangjeon, difungsikan sebagai tempat pemujaan Wairocana berbeda dengan kebanyakan kuil Buddha di Korea yang menempatkan Shakyamuni.

Lihat Pula

Referensi

  1. ^ a b c "Asian Historical Architecture: a Photographic Survey". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-03-11. Diakses tanggal 2008-05-03. 

Pranala luar

  • (Korea)Situs Resmi Haeinsa Diarsipkan 2014-04-19 di Wayback Machine.
  • Asian Historical Architecture page for Haeinsa Diarsipkan 2023-03-29 di Wayback Machine.
  • South Korean Cultural Properties Administration page for Haeinsa and Tripitaka Koreana Diarsipkan 2009-05-06 di Wayback Machine.
  • Digital Dictionary of Buddhism Diarsipkan 2003-10-06 di Wayback Machine. (log in as "guest")
  • UNESCO: Haeinsa Temple Janggyeong Panjeon Diarsipkan 2008-10-07 di Wayback Machine.
  • Cultural Heritage: Haeinsa Janggyeong Panjeon Diarsipkan 2007-09-30 di Wayback Machine.
  • l
  • b
  • s
Tongdosa  · Haeinsa  · Songgwangsa
  • l
  • b
  • s
Situs Warisan Dunia
Flag of South Korea
Flag of South Korea
Kandidat/Nominasi
Situs Tungku Gangjingun · Cagar Alam Gunung Seorak · Makam Raja Muryeong · Benteng Samnyeon Sanseong · Situs fosil dinosaurus di pesisir selatan Korea Selatan · Situs Petroglif Daegokcheon · Situs Bersejarah Gongju dan Buyeo · Situs Bersejarah Iksan · Namhansanseong · Dataran Lumpur Pantai Barat
Pengawasan otoritas Sunting ini di Wikidata
  • VIAF
    • 1
  • WorldCat